Pages

Thursday, 14 March 2013

Cara Menghilangkan atau Menghapus Babylon Search dari Browser


Babylon Search apabila tanpa sengaja telah terinstall dikomputer Anda, maka dia akan melekat pada seluruh browser yang ada.  Jika Anda pengguna browser Firefox ikuti langkah berikut ini untuk menghilangkan atau menghapus Babylon Search.
  • Jika Anda pengguna Windows 7 (Windows XP/Me/Vista/8 menyesuaikan saja), klik tombol Start >> Control Panel >> Programs and Features cari program Babylon kemudian klik tombol Uninstall
  • Buka browser Firefox, klik panel Firefox >> Add-ons seperti gambar di berikut.
option addons
  • Pada halaman Add-ons Manager pilih Extensions cari Extension Babylon dan klik tombol Remove
 babylon extension
  • Selanjutnya klik lagi panel Firefox >> Options >> Options
option firefox
  •  Pada Tab General di bagian Home Page klik tombol Restore to Default
restore to default
  •  Restart browser Firefox dan ucapkan selamat tinggal Babylon
  • Jika pada komputer Anda terinstall beberapa browser, silahkan disesuaikan saja, cari option pada masing-masing browser tersebut, kemudian pada bagian Home Page kembalikan ke kondisi default.

No comments:

Post a Comment

jika sobat mendapatkan masalah,jangan sungkan-sungkan untuk menulis komentar/usul pada kotak di bawah ini..!!!! >TERIMAKASIH<